Motivasi: Percaya Diri Sendiri

TRUST - PERCAYA (Image: WEB)

Ketika Evelyn R. datang untuk berkonsultasi, dia menceritakan rasa bingung dan kurangnya tujuan dalam hidupnya kepada Vernon Howard Pengarang buku Secrets of Mental Magic .

“Saya kira,” ujarnya,”saya butuh sesuatu untuk diyakini. Saya menginginkan sebuah kegiatan yang dapat membuat saya tertarik sepenuh hati. Saya sudah mencoba banyak hal : melakukan kegiatan sosial, menyalurkan hobi, menikmati ajaran-ajaran filosofis. Ada banyak lelaki yang pernah singgah dalam hidup saya, dan saya menjalin hubungan cinta dengan satu dua orang diantara mereka. Tapi rasanya tak ada satu pun yang dapat memuaskan batin saya. Cepat atau lambat saya terpaksa mengakui bahwa saya sedang berusaha mengubur diri saya dalam sejumlah urusan yang sama sekali tak menarik. Tolong beri tahu saya, apa yang benar-benar bisa saya yakini?”

“Untuk mendapatkan perubahan, cobalah mempercayai diri sendiri,” sahut saya(Vernon).

“Caranya?”

“Itu sama sekali tidak sulit. Cukup percaya kepada hal-hal yang baik mengenai diri anda.”

“Apakah hal-hal yang baik itu?”

“Percaya bahwa anda dapat mengubah diri dengan mengubah pikiran. Percaya bahwa anda tidak memerlukan konflik dan rasa frustasi. Yakinlah, anda hidup untuk mereguk kebahagiaan, bukan menuai kesusahan. Selalu ada jalan keluar. Tanamkan dalam pikiran bahwa anda sekarang mempunyai kekuatan batin yang dapat dikembangkan untuk meraih tujuan yang diinginkan.”

“Bisakah saya mempercayai semua itu?”

“Apa yang menghalangi Anda?”

“Saya tidak tahu.”

“Tak ada satu pun yang menghalangi anda. Hambatan itu hanya ada dalam pikiran, sekedar anggapan pribadi. Karena itu, anda harus menghilangkan pikiran semacam itu.”

“Ya, saya mengerti.”

“Anda mengharapkan sesuatu untuk dipercayai? Baiklah. Percayailah diri sendiri. Lakukan itu sesering mungkin, dan segala sesuatu akan teratasi dengan mudah.”

Evelyn mengangguk-angguk. “Saya suka filosofi itu.”

“Itu lebih dari sekedar filosofi, Evelyn. Itu fakta. Jangan perlakukan cara hidup yang anda lakoni sekarang semata-mata sebuah cara. Sama sekali bukan seperti itu. Apakah anda sadari atau tidak, dunia lain yang lebih cemerlang hadir untuk anda disini dan disaat ini.”

Evelyn menemukan dunia yang lebih cemerlang bagi dirinya sendiri melalui rahasia-rahasia kekuatan yang kini tengah anda pelajari. Sebagaimana yang diungkapkan pengarang Inggris Thomas Carlyle,”Itu menyangkut manusia.. tentang segala sesuatu yang dilakukan manusia, apapun itu.”

Sumber : Buku Secrets of Mental Magic, Oleh Vernon Howard.

1 komentar:

  1. Segalanya bersumber dipikiran kita. yang perlu Evelyn R. dan kita semua lakukan untuk membangun kepercayaan diri adalah menyadari dalam pikiran kita akan potensi diri kita yang sesungguhnya.

    Tuhan ingin kita baik. Segala yg kita butuhkan untuk baik telah Tuhan anugerahkan dalam diri kita. Mempercayai diri sendiri adalah semata menyadari anugerah Tuhan tersebut.

    Terima kasih kilasan artikelnya mas Hulgzone.

    BalasHapus